Pencuri Motor di Acara Tahlilan Babak Belur Dihajar Massa di Kencong

- Jurnalis

Minggu, 9 Maret 2025 - 04:59 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kencong, MEDIAJEMBER.com – Pisal (25), warga Dusun Kebonan, Desa Krasak, Kecamatan Kedung Jajang, Lumajang, harus menjalani perawatan di Puskesmas Kencong. Pencuri motor di tahlilan Kencong ini babak belur setelah dihajar massa karena kepergok mencuri motor.

Aksi pencurian terjadi di acara tahlilan di Dusun Krajan, Desa Kencong, Sabtu (8/3/2025) saat Magrib. Pisal berusaha membawa kabur motor Honda Vario milik Lisa, warga setempat. Namun, aksinya dipergoki oleh sejumlah montir bengkel di sekitar lokasi.

Baca Juga :  8 Pencuri Rel Lori Diringkus Polisi Saat Hendak Mengangkut Hasil Kejahatannya

Menurut saksi mata Rois, warga sudah curiga sejak awal. Dua pemuda terlihat mondar-mandir di sekitar tempat tahlilan menggunakan motor Vario. Ketika pelaku mulai beraksi, para montir langsung berteriak, “Maling!”

Teriakan itu membuat warga yang sedang tahlil berhamburan keluar. Mereka langsung mengejar dan menangkap pelaku. Pisal pun menjadi sasaran amuk massa hingga tak berdaya.

“Teman-teman bengkel melihat aksi pencurian dan langsung meneriaki pelaku. Warga yang sedang tahlil pun berlari ke lokasi dan menghajar pelaku. Polisi datang dan membawa pelaku ke Puskesmas,” ujar Rois.

Baca Juga :  Terdampak Banjir Rob, Jembatan di Jalur Lintas Selatan Jember Ambles

Rois juga mengungkapkan bahwa pelaku tidak beraksi sendirian. “Pelaku ada dua orang. Satu tertangkap, sedangkan yang satunya berhasil melarikan diri,” jelasnya.

Kapolsek Kencong AKP Heru Siswanto membenarkan kejadian ini. Polisi segera mengamankan pelaku pencuri motor di tahlilan Kencong dan membawanya ke Puskesmas untuk mendapatkan perawatan.

Baca Juga :  Kejaksaan Negeri Jember Tetapkan dan Menahan Kepala Desa Mundurejo Sebagai Tersangka Proyek Paving Fiktif

“Petugas sudah di lokasi. Kami mengamankan pelaku dan melakukan penyelidikan lebih lanjut,” ujar AKP Heru.

Ia menghimbau kepada masyarakat agar selalu berhati-hati saat melakukan aktivitas di bulan Ramadan untuk mengantisipasi kejadian serupa.

“Menjelang Lebaran biasanya aksi kejahatan cenderung meningkat. Untuk itu, kami harap masyarakat untuk selalu berhati-hati menjaga harta miliknya agar tidak menjadi sasaran pelaku kejahatan.”

 

Penulis : Heri Santoso

Berita Terkait

Pelanggaran Penjualan Pupuk Subsidi Melebihi HET: Ancaman bagi Petani dan Ketahanan Pangan
Aksi Pencurian Sepeda Motor di Balung Terekam CCTV, Pelaku Beraksi di Dua Lokasi
Pencuri Mie Instan di Sukowono Tertangkap Warga Saat Menjalankan Aksinya
Kejaksaan Negeri Jember Tetapkan dan Menahan Kepala Desa Mundurejo Sebagai Tersangka Proyek Paving Fiktif
8 Pencuri Rel Lori Diringkus Polisi Saat Hendak Mengangkut Hasil Kejahatannya

Berita Terkait

Sabtu, 22 Februari 2025 - 16:02 WIB

BPN Jember Bersama Pemdes Wonosari Bagikan 300 Sertifikat PTSL

Sabtu, 22 Februari 2025 - 08:12 WIB

Akses Masyarakat terhadap Informasi Anggaran Desa Berdasarkan UU KIP

Jumat, 14 Februari 2025 - 07:48 WIB

Eks Wakil Bupati Bondowoso Ditahan Kejaksaan, Diduga Korupsi Dana Hibah Pendidikan

Selasa, 24 Desember 2024 - 19:46 WIB

Tebing Sungai Bedadung Longsor, Jalan di Balung Kulon Ditutup Total

Senin, 15 Januari 2024 - 19:13 WIB

Pengurus ICMI Ooda Kabupaten Jember yang Baru Langsung Bertekad Songsong Indonesia Emas 2045

Senin, 11 September 2023 - 10:28 WIB

Pemerintah Desa Wonosari Bagikan BLT-DD Periode September 2023

Jumat, 1 September 2023 - 18:22 WIB

Peringatan HUT ke 23 Desa Kasiyan Timur Gelar Selamatan dan Doa Bersama

Senin, 12 Juni 2023 - 17:22 WIB

Lagi, Warga Desa Kepanjen Minta Pilkades PAW Segera Digelar

Berita Terbaru