MEDIAJEMBER.COM , Balung — PKM Balung bersama kader posyandu Desa Balung Kulon mengadakan imunisasi Polio untuk anak kecil dan Balita.
Pemberian Vaksin Polio bertempat di Posyandu 34, 35, dan 36 Desa Balung Kulon, Kecamatan Balung, Kabupaten Jember, Rabu (17/01/2024).
Menurut Bidan Ike Anugrahwati, Amd Keb yang ditemui mediajember.com, kegiatan ini dalam rangka vaksinasi Pekan Imunisasi Nasional (PIN) Polio 2024.
“Pemberian Pin Polio dilaksanakan secara serentak Se-Jawa Timur dalam rangka pemerataan imunisasi Polio,” Ungkapnya didampingi Nakes PKM dan Bhabinkamtibmas Balung Kulon.
Kata Ike, sasarannya adalah anak kecil dan Balita yang belum mendapatkan imunisasi untuk pencegahan penyakit Polio.
Pantauan dari awak mediajember.com di Posyandu Mahoni 34, 35, dan 36 Desa Balung Kulon, tampak puluhan ibu bersama anaknya mengikuti PIN Polio.
Menurut seorang ibu muda bernama Rina yang ditemui di lokasi, imunisasi seperti ini sangat diperlukan untuk mencegah penyakit Polio.
“Imunisasi Polio bagi anak kecil sangat penting supaya tidak terkena Polio. Sebagai ibu, saya menyempatkan waktu menghadiri kegiatan ini, supaya anak saya mendapat imunisasi Polio.” Katanya.
Penulis : Buarto
Editor : Sam Heri