PMR Wira SMA Negeri 3 Jember Gelar Diklat Pelatihan Senior Angkatan 34

- Jurnalis

Sabtu, 14 Oktober 2023 - 19:38 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

MEDIAJEMBER.COM – Palang Merah Remaja (PMR) Wira SMA Negeri 3 Jember menggelar pendidikan dan pelatihan Senior (Diksen) Angkatan 34 dilaksanakan Sabtu dan Minggu, 14 dan 15 Oktober 2023.

Kegiatan yang dipusatkan di SMA Negeri 3 Jember ini memiliki tema ” Membentuk Sukarelawan yang Mandiri, Berjiwa Kemanusiaan, dan Kepalangmerahan”.

Dengan harapan Angkatan 34 nantinya akan menjadi sukarelawan yang mandiri dengan mengamalkan Prinsip-prinsip Dasar Kepalangmerahan dalam bermasyarakat.

Terdapat 40 Anggota yang mengikuti kegiatan ini. Setelah itu mereka dilantik menjadi senior.

Pada hari pertama Diksen berakhir hingga sore hari. Rangkaian kegiatan di hari Sabtu ini yaitu apel pembukaan, pemberian materi baru, sholat Dhuha. Selanjutnya praktek pertolongan pertama, makan bersama, game, pencarian slayer, dan ditutup dengan evaluasi.

Baca Juga :  HUT RI ke 78, Gerak Jalan Desa Karang Semanding Berlangsung Meriah

Apel pembukaan diikuti oleh Angkatan 33 sebagai panitia, Angkatan 34, Kak Reta dan Kak Ova sebagai fasilitator, serta Bu Nurma sebagai pembina.

Pada Diksen ini para anggota diberikan gelang sebagai nyawa yang harus digunakan dan dijaga hingga rangkaian kegiatan berakhir.

Terdapat momen saat makan bersama-sama di atas daun pisang yang menumbuhkan rasa kekeluargaan antar anggota.

Hari kedua Diklat Senior yakni pada hari Minggu anggota diklat datang tanpa membawa barang karena sudah ditinggal sejak hari sebelumnya.

Baca Juga :  Dua Siswa SMA Plus Bustanul Ulum Puger Juarai Lomba Pidato Bahasa Inggris Tingkat Nasional

Pada hari kedua ini lebih memberikan kesempatan kepada anggota untuk tampil. Dimulai dari presentasi materi, senam bersama, menampilkan project yang telah ditentukan sebelumnya, post travellig, pertunjukan bakat, serta penempuhan pdl tentunya.

“Post travelling sangatlah seru karena tempatnya yang berbeda-beda. Bahkan sampai di Perumahan Pondok Gede,” kata fasilitator Prasmuga Kak Ova.

Saat pertunjukan bakat pun terlihat anggota yang saling mendukung dan menghargai apa yang telah diusahakan satu sama lain.

Sebelum apel penutupan, terdapat momen yang pastinya akan terngiang bagi peserta diklat. Mereka saling merangkul dan berbentuk melingkar hingga dapat melihat wajah teman-teman seperjuangan.

Baca Juga :  SMP Islam Ambulu Adakan Diklat PMR Guna Meningkatkan Kompetensi

Sambil diiringi lagu “Sampai Jumpa” dan ditambah pengalungan slayer membuat suasana menjadi haru dan bahagia.

Apel penutupan pun berjalan degan lancar dan diakhiri dengan pengucapan janji Angkatan 34 Prasmuga untuk dilantik menjadi senior.

Harapan terbesar yaitu dengan diadakannya Diklat Senior ini para anggota dapat lebih mengenal dan mengerti satu sama lain, serta dapat menjadi senior yang adil dan bertanggung jawab agar bisa mengharumkan nama PMR WIRA SMA Negeri 3 Jember. (*)

Sumber Berita : Humas PMI Jember

Berita Terkait

SMA Plus Al-Azhar Jember Adakan Diklat PMR Angkatan Pertama
Akses Jalan ke SDS Nurul Islam Jember Akhirnya Dibuka Kembali Seperti Semula
Akses Jalan ke Sekolah Ditutup, Pihak SDS Nurul Islam Jember Kecewa
Koramil Jenggawah dan Pelajar Bersatu Bersihkan Lingkungan untuk Peringati Hari Pahlawan
Dua Siswa SMA Plus Bustanul Ulum Puger Juarai Lomba Pidato Bahasa Inggris Tingkat Nasional
Polije Kenalkan Teknologi UMB Berbasis Limbah Tembakau dan Kalender Reproduksi Guna Meningkatkan Produktivitas Sapi Potong Di Kelompok Agrapana Sejahtera
UNEJ Support Pelaksanaan Munas KAUJE VI
Mahasiswa Politeknik Negeri Jember Bersama FORDISPENA Manfaatkan Limbah Ampas Kelapa dan Kulit Kopi di Desa Arjasa Menjadi Tepung Gluten-free

Berita Terkait

Jumat, 11 April 2025 - 12:24 WIB

OPD Kecamatan Puger Gelar Rakor dan Halal Bihalal, Bahas Sinergitas dan Isu Petani

Selasa, 25 Maret 2025 - 18:54 WIB

Menyambut Hari Raya Idul Fitri 1446 H, Pemdes Puger Kulon Salurkan BLT-DD dan Insentif Guru Ngaji

Minggu, 23 Maret 2025 - 22:10 WIB

Ribuan Pegawai Non-ASN Lulus PPPK Masih Menunggu SK

Kamis, 20 Maret 2025 - 12:11 WIB

Pemdes Grenden Bagikan Insentif Guru Ngaji dan PAUD dari Anggaran DD 2025

Selasa, 18 Maret 2025 - 14:33 WIB

Sambut Lebaran Kades Mlokorejo Salurkan Secara Langsung BLT-DD Januari – Maret 2025

Selasa, 18 Maret 2025 - 13:20 WIB

Kades Grenden Pimpin Langsung Penyaluran BLT-DD periode Januari – Maret 2025

Senin, 17 Maret 2025 - 12:52 WIB

Pembagian BLT-DD di Desa Jambearum: Lansia dan Warga Sakit Dapat Bantuan Langsung ke Rumah

Sabtu, 15 Maret 2025 - 11:03 WIB

Pemdes Menampu Salurkan BLT-DD kepada 59 KPM di Pertengahan Bulan Ramadhan

Berita Terbaru

MediaJember.com mengucapkan selamat Idul Fitri 1446 H

Uncategorized

Mediajember.com mengucapkan selamat Idul Fitri 1446 H

Minggu, 30 Mar 2025 - 17:44 WIB