PMR Wira MAN 2 Jember Adakan Intermediate Training Guna Tingkatkan Kompetensi

- Jurnalis

Rabu, 12 Juni 2024 - 15:34 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

MEDIAJEMBER.COM – PMR Wira MAN 2 JEMBER (PALMANDA) menyelenggarakan Intermediate Training pada 9 – 10 Juni 2024. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh anggota muda Palmanda yang sebelumnya telah mengikuti diklat dasar PMR.

Kegiatan Intermediate Training merupakan bentuk program pengurus PMR Wira MAN 2 Jember bersama kesiswaan. Khususnya untuk meningkatkan potensi siswa MAN 2 Jember, dalam hal ini Kepalangmerahan. Total ada 58 siswa MAN 2 Jember terlibat aktif dalam kegiatan Intermediate Training.

Baca Juga :  PMR Madya SMPN 6 Jember Adakan Diklat untuk Membentuk Karakter Relawan

Angga Fajri Ketua PMR Wira MAN 2 Jember menyampaikan peserta antusias mengikuti Intermediate Training.

“Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kompetensi anggota muda yang nantinya akan terus melanjutkan keanggotaan di PMR Wira MAN 2 Jember,” kata Angga Fajri.

Dia menjelaskan, peserta dibekali materi kepalangmerahan diantaranya First Aid, Kesehatan Remaja dan Kepemimpinan. Kegiatan ini juga sebagai seleksi serta pengukuhan anggota muda menjadi anggota penuh.

Baca Juga :  Sikap ICMI Otda Jember Terhadap Inkonsistensi DPR-RI Melawan Putusan MK

“Dimana dalam penempuhannya anggota mendapatkan PDL PALMNADA, sebelumnya mendapatkan SCRAFT PMR pada Diklat Dasar. Harapannya para anggota dapat memahami materi – materi yang diberikan kemudian menerapkannya di lingkungan sekolah” ujar Lilis Khusniawati Pembina PALMNADA.

Selain itu, Kegiatan ini juga sebagai ajang mempererat ikatan persaudaraan anggota Palang Merah Remaja, dimana tidak hanya anggota aktif, kegiatan ini juga melibatkan para alumni untuk bercengkrama bersama berbagi pengetahuannya.

Baca Juga :  PMR Wira Ponpes Nuris Jember Sosialisasi Pemilahan Sampah

Haidar Al Rafif selaku Fasilitator PALMANDA menjelaskan Intermediate Training untuk meningkatkan kemampuan anggota PMR.

“Materi yang ditekankan pada kegiatan ini adalah First Aid dan Kesehatan Remaja, pentingnya pemahaman siswa – siswi dapat menerapkan perilaku hidup bersih dan sehat serta mampu memberikan pertolongan pertama pada kecelakaan di lingkungan sekolah,” ujar Haidar Al Rafif. (*)

Sumber Berita : Humas PMI Jember

Berita Terkait

Koramil Jenggawah dan Pelajar Bersatu Bersihkan Lingkungan untuk Peringati Hari Pahlawan
Dua Siswa SMA Plus Bustanul Ulum Puger Juarai Lomba Pidato Bahasa Inggris Tingkat Nasional
Polije Kenalkan Teknologi UMB Berbasis Limbah Tembakau dan Kalender Reproduksi Guna Meningkatkan Produktivitas Sapi Potong Di Kelompok Agrapana Sejahtera
UNEJ Support Pelaksanaan Munas KAUJE VI
Mahasiswa Politeknik Negeri Jember Bersama FORDISPENA Manfaatkan Limbah Ampas Kelapa dan Kulit Kopi di Desa Arjasa Menjadi Tepung Gluten-free
PMR SMK 01 Diponegoro Wuluhan Peragakan Pertolongan Pertama di Depan Peserta MPLS 2024
KSR PMI Unit Universitas Jember Edukasi Kekerasan Seksual di Lingkungan Sekolah
Perjuangan Siswa SDN Rowosari 3 Jember Melewati Hutan untuk Menempuh Pendidikan

Berita Terkait

Senin, 21 Oktober 2024 - 19:03 WIB

PERBANI Wilayah Jatim-Bali-Nusa Bersama Institut Pelatihan RSD dr. Soebandi Adakan Seminar Penyuluhan Kesehatan

Rabu, 9 Oktober 2024 - 09:37 WIB

KSR PMI Unit Unej Sukses Gelar Seminar Kesehatan Jiwa

Kamis, 8 Agustus 2024 - 16:05 WIB

DP3AKB Gumukmas Sosialisasi Program Sekolah Orang Tua Hebat di Desa Kepanjen

Sabtu, 13 Juli 2024 - 06:35 WIB

Civitas Akademika dan Alumni FTP Unej Donor Darah ke UDD PMI Kabupaten Jember

Selasa, 18 Juni 2024 - 15:58 WIB

Rayakan Idul Adha 1445 H, RSD Balung Bagikan 1000 Paket Daging Kurban

Rabu, 17 Januari 2024 - 18:02 WIB

Puskesmas Balung Bersama Kader Posyandu Balung Kulon Melaksanakan PIN Polio

Selasa, 5 Desember 2023 - 07:29 WIB

Jelang Tahun Baru 2024, Mahasiswa dan Dosen Universitas dr Soebandi Ikut Donor Darah Sukarela

Rabu, 27 September 2023 - 19:14 WIB

Sambut Maulid Nabi Muhammad SAW 1445 H, PMI Jember Ikut Resik-Resik Pasar Tanjung

Berita Terbaru