Puluhan Orang Geruduk Polsek Balung, Ada Apa ?

- Jurnalis

Sabtu, 1 Juli 2023 - 17:25 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

MEDIAJEMBER.COM , Balung JEMBER |-| Puluhan orang mengendarai beberapa mobil dan motor menggeruduk Mapolsek Balung Polres Jember, Jumat (01/07/2024). Apa yang sebenarnya terjadi ?

Usut punya usut ternyata puluhan orang tersebut berasal dari Koramil 0824/22 Balung, komunitas sosial SKB (Seputar Kabar Balung). Serta dari pusat pembelanjaan LaRiisso dan Dira shopping centre Balung.

Tujuan mereka menggeruduk mapolsek Balung bukan untuk berbuat anarkis terkait suatu permasalahan.

Baca Juga :  Puluhan Warga Kepanjen Demo ke Kantor Desa, Tagih Janji BPD yang Dianggap Mengulur Waktu Pilkades PAW

Usut punya usut ternyata kedatangan puluhan orang ini untuk memberikan kejutan kepada Kepolisian Sektor Balung dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke-77.

Seperti yang disampaikan oleh Komandan Koramil 0824/22 Balung, Kapten Juari Indro Cahyono S.H., bahwa Koramil Balung bersama teman-teman dari SKB, LaRisso dan Dira Balung menggeruduk Polsek Balung.

“Tujuannya untuk memberikan kejutan kepada Polsek Balung dalam rangka peringatan Hari Bhayangkara ke-77 tanggal 1 Juli 2023.” Katanya.

Baca Juga :  5 Bacalon Kepala Desa Mendaftar Pilkades PAW Desa Kasiyan

Kapten Juari mengucapkan selamat hari Bhayangkara ke-77 kepada Kepolisian RI dan Kapolsek Balung bersama jajaran.

“Selamat Hari Bhayangkara ke-77 1 Juli 2023 Semoga Polri semakin jaya. Sinergitas yang sudah bagus selama ini, mari lebih kita tingkatkan baik di kecamatan Balung atau di luar Balung.” Pungkas Danramil 0824/22 Balung, Kapten Juari Indro Cahyono S.H.

Kedatangan puluhan orang yang juga membawa nasi tumpeng ini diterima dengan tangan terbuka dan jabat tangan keakraban oleh Kapolsek Balung Sunarto S.H. bersama anggota.

Baca Juga :  Serah Terima Jabatan Kepala Desa Kasiyan Berlangsung Lancar

“Kami merasa bahagia, di hari ulang tahun Bhayangkara ke-77  ini kami mendapat suprise , benar-benar suprise. Kami mengucapkan terima kasih kepada saudaraku Danramil Balung bersama jajaran. Semoga soliditas kita tetap terjaga dan tetap utuh.” Kata Kapolsek Balung AKP Sunarto S.H. dengan wajah berseri.

Penulis : Heri Santoso / Buarto

Editor : Sam Heri

Berita Terkait

Kepala Desa Jambearum dan Kades Mojomulyo Melantik Perangkat Desa secara Bersamaan
5 Kandidat Ikuti Ujian Tulis Penjaringan Perangkat Desa
Bakesbangpol Jember Gelar Sosialisasi Peningkatan Kerukunan Umat Beragama di Kecamatan Puger
Peringati Hari Pahlawan, SKB Bersama Muspika Balung Ziarah ke Taman Makam Pahlawan
Keluhan Warga Bantaran Sungai Besini di Desa Mayangan Langsung Mendapat Respon Dinas PU SDA Provinsi Jatim
Jelang Musim Penghujan, Warga Khawatir Berm Sungai Posaran Longsor
Serah Terima Jabatan Kepala Desa Kasiyan Berlangsung Lancar
Kepala Desa Grenden Melantik Kepala Dusun Krajan 1
Berita ini 153 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 23 November 2023 - 11:40 WIB

Kepala Desa Jambearum dan Kades Mojomulyo Melantik Perangkat Desa secara Bersamaan

Selasa, 14 November 2023 - 14:22 WIB

Bakesbangpol Jember Gelar Sosialisasi Peningkatan Kerukunan Umat Beragama di Kecamatan Puger

Kamis, 2 November 2023 - 09:52 WIB

Serah Terima Jabatan Kepala Desa Kasiyan Berlangsung Lancar

Rabu, 1 November 2023 - 16:26 WIB

Kepala Desa Grenden Melantik Kepala Dusun Krajan 1

Rabu, 1 November 2023 - 10:42 WIB

Kepala Desa Kepanjen Himbau Jajarannya Memberi Pelayanan Terbaik Bagi Warganya

Selasa, 31 Oktober 2023 - 12:19 WIB

Belum Genap 24 Jam Dilantik, Kepala Desa Kepanjen Langsung Tancap Gas Kerja

Sabtu, 28 Oktober 2023 - 14:13 WIB

Muspika Balung Gelar Bakti Warga Bersihkan Lingkungan dan Aliran Sungai

Jumat, 20 Oktober 2023 - 15:33 WIB

Desa Jambearum Lolos SAQ Badan Publik, Komisi Informasi Provinsi Jatim Lakukan Visitasi dan Monev

Berita Terbaru

Pendidikan

PMR Wira MA Maarif Ambulu Peringati Dies Maulidiyah ke-12

Selasa, 28 Nov 2023 - 07:50 WIB

Daerah

Forum Remaja PMI Distrik 6 Jember Gelar Latihan Gabungan

Minggu, 19 Nov 2023 - 16:57 WIB