Ramaikan HUT Kemerdekaan RI Ke-78 Warga Kebun PTPN XII Silosanen Sumbang 29 Kantong Darah

- Jurnalis

Rabu, 9 Agustus 2023 - 14:38 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ramaikan HUT Kemerdekaan RI Ke-78 Warga Kebun PTPN XII Silosanen Sumbang 29 Kantong Darah

MEDIAJEMBER.COM – Pekerja maupun karyawan PTPN XII Kebun Silosanen di Kecamatan Silo Kabupaten Jember ikut meramaikan perayaan HUT Kemerdekaan RI, 17 Agustus 2023 dengan cara yang berbeda. Caranya, mereka mengadakan donor darah sukarela dengan kerjasama dengan Unit Donor Darah (UDD) PMI Kabupaten Jember, Selasa 8 Agustus 2023.

Hasilnya, sebanyak 29 warga PTPN XII Kebun Silosanen menyumbangkan 29 kantong darah ke UDD PMI Kabupaten Jember. Hanya satu pendaftar dari warga PTPN XII Kebun Silosanen tidak lolos screening.

Baca Juga :  KSR PMI Unit Markas Kabupaten Jember Gelar DIKSAR 2023 Guna Kuatkan Kompetensi 120 Jam Pelajaran

“Alhamdulillah, kegiatan donor darah PTPN XII Kebun Silosanen sukses menyumbangkan 29 kantong darah ke UDD PMI Kabupaten Jember,” kata Asdi Kennedi Purba, manajer PTPN XII Kebun Silosanen.

Dia menjelaskan, kegiatan donor darah merupakan kegiatan rutin bagi warga PTPN XII Kebun Silosanen. “Kegiatan donor darah ini sudah rutin digelar oleh warga PTPN XII Kebun Silosanen. Para pendonor ini juga rutin menyumbangkan darah untuk kebutuhan para pasien di rumah sakit-rumah sakit,” ujarnya.

Asdi Kennedi Purba, manajer PTPN XII Kebun Silosanen ikut donor darah bersama warganya. “Saya juga mendaftar, screening dan lolos ikut sumbangkan darah karena setetes darah bisa menyelematkan nyawa orang lain,” ujarnya.

Baca Juga :  Dampak Kemarau Panjang, Cari Uang Susah Terpaksa Jual Jerami

Dia menjelaskan, memang meminta kepada karyawan dan pekerja serta warga lain yang ada di  PTPN XII Kebun Silosanen untuk donor darah. “Donor darah ini aksi sosial, sedekah yang sangat berarti bagi yang membutuhkan. Bagi pendonor ini sedekah yang murah meriah cukup dengan donor darah,” terangnya.

Dewi Tri, salah satu warga Asli  PTPN XII Kebun Silosanen mengaku sudah sering ikut donor darah. “Alhamdulillah saya sudah sering ikut donor darah. Setiap donor darah saya ikut di PTPN XII Kebun Silosanen,” imbuh perempuan yang mengaku lupa dengan jumlah donor darahnya.

Baca Juga :  Pengabdian Masyarakat Ranger BEM FKM UNEJ Adakan Donor Darah

Dia mengaku banyak manfaat dari donor darah. “Saya kalau daftar donor darah akan di cek tensi dan HB- darahnya sehingga kalau tidak lolos mesti mendapatkan saran dan masukan dari petugas kesehatan PMI,” ujarnya.  Sehingga, tinggal menindaklanjuti saran tersebut agar tubuh tetap sehat. (*)

Berita Terkait

PT Imasco Tambang Raya Salurkan Bantuan CSR untuk SMK di Puger
IKP Jalan Kamboja 2 Salurkan Al-Qur’an untuk Santri di Hari Santri Nasional
Khitanan Massal Meriahkan Hari Santri di RTH Jambearum: 19 Anak Terima Layanan Khitan Gratis
Ikatan Pemuda Jalan Kamboja 2 Gelar Jumat Berkah
Muspika Balung Bersama Komunitas SKB Gelar Jumat Berkah di Balung Kulon
Di Sela Kegiatan Berpolitik, Laskar Ijo Ireng Gelar Aksi Sosial
Komunitas Sosial SKB Adakan Doa Bersama dan Santunan Anak Yatim
Peringati Tahun Baru Islam, Warga Jalan Dr. Wahidin Balung Kulon Adakan Santunan Anak Yatim Piatu

Berita Terkait

Kamis, 21 November 2024 - 21:47 WIB

Akses Jalan ke Sekolah Ditutup, Pihak SDS Nurul Islam Jember Kecewa

Kamis, 17 Oktober 2024 - 08:40 WIB

Dua Siswa SMA Plus Bustanul Ulum Puger Juarai Lomba Pidato Bahasa Inggris Tingkat Nasional

Rabu, 9 Oktober 2024 - 09:23 WIB

Polije Kenalkan Teknologi UMB Berbasis Limbah Tembakau dan Kalender Reproduksi Guna Meningkatkan Produktivitas Sapi Potong Di Kelompok Agrapana Sejahtera

Selasa, 27 Agustus 2024 - 12:47 WIB

UNEJ Support Pelaksanaan Munas KAUJE VI

Sabtu, 27 Juli 2024 - 17:19 WIB

Mahasiswa Politeknik Negeri Jember Bersama FORDISPENA Manfaatkan Limbah Ampas Kelapa dan Kulit Kopi di Desa Arjasa Menjadi Tepung Gluten-free

Kamis, 18 Juli 2024 - 09:02 WIB

PMR SMK 01 Diponegoro Wuluhan Peragakan Pertolongan Pertama di Depan Peserta MPLS 2024

Jumat, 28 Juni 2024 - 08:35 WIB

KSR PMI Unit Universitas Jember Edukasi Kekerasan Seksual di Lingkungan Sekolah

Rabu, 12 Juni 2024 - 15:34 WIB

PMR Wira MAN 2 Jember Adakan Intermediate Training Guna Tingkatkan Kompetensi

Berita Terbaru